Drive Thru Park Batu Malang, Alamat, Harga Tiket & Jam Buka

Jatim Park, sebuah destinasi wisata yang sangat melekat dan menjadi ikon wisata Kota Batu, terus berinovasi dalam menyuguhkan pengalaman baru bagi para wisatawan.

Pada akhir 2023, Jatim Park menghadirkan destinasi wisata baru yang langsung menjadi sorotan, yaitu Drive Thru Park. Ingin tau apa sih Drive Thru Park dan apa saja yang ada di dalamnya? Simak penjelasan kami berikut ini.

drive thru park batu

Drive Thru Park dari Jatim Park Group merupakan sebuah terobosan mengenai cara menikmati destinasi wisata tanpa perlu turun dari kendaraan. Dengan konsep ini, pengunjung bisa mengelilingi area wisata yang luas tanpa perlu capek berjalan kaki.

Destinasi Yang Ditawarkan

Drive Thru Park dirancang dengan cermat dan efisien, menghadirkan pemandangan menakjubkan dan atraksi yang menarik. Para pengunjung akan menyusuri jalur dan melewati berbagai area, seperti kebun binatang mini, replika monumen terkenal, dan taman dengan lanskap indah.

Selama perjalanan, pengunjung dapat menikmati berbagai destinasi yang memukau sambil mendengarkan informasi menarik melalui audio guide yang disediakan. Berikut adalah beberapa destinasi Drive Thru Park :

Live Stage Show

Salah satu atraksi yang bisa dinikmati pengunjung adalah Live Stage Show, dimana atraksi ini menghadirkan pertunjukan tari dengan rangkaian efek pencahayaan yang memukau. Destinasi ini berada di area indoor dan pastinya akan memberikan pengalaman berkesan bagi para pengunjung.

Animal Town

Pernah melihat film animasi Zootopia? Disini kamu juga bisa loh datang langsung ke area Animal Town Drive Thru Park. Kamu akan diajak menyusuri kota mini penuh warna dengan beragam patung – patung hewan yang lucu dan menggemaskan. Area Animal Town telah ditata dengan sangat mendetail, sehingga setiap sudut akan menciptakan atmosfer hidup yang sangat mirip seperti di film.

Bollywood Studio

Selain destinasi ala Zootopia, pengunjung akan diajak memasuki sebuah studio bertemakan Bollywood. Bangunan disini memiliki bentuk dan ciri arsitektur khas India, tidak hanya bangunannya saja, pengunjung juga akan disambut oleh Harimau Bengal India. Jika berada disini, dijamin pengunjung dapat merasakan suasana, kehidupan dan perpaduan seni arsitektur khas India.

Savana Area

Karena berada di kawasan Jatim Park 2 yang lekat dengan tema Hewan, tentu Drive Thru Park ini juga akan menampilkan hewan – hewan yang menakjubkan. Disini terdapat destinasi bertemakan safari Afrika, dimana pengunjung bisa bertemu dengan hewan khas Benua Afrika.

Tidak hanya hewannya saja yang asli afrika, melainkan lingkungannya juga dibuat semirip mungkin dengan habitat asli hewan – hewan tersebut.

Pengunjung bisa menyaksikan berbagai jenis satwa, mulai dari binatang eksotis, hewan mamalia Gajah, Jerapah, Badak dll. Berkeliling area ini dengan kendaraan pribadi atau Shuttle car akan memberikan pengalaman seru ala safari afrika.

Rest Area

Meskipun bernama “Rest Area”, namun tempat ini berbeda dari rest area pada umumnya. Bahkan, rest area di Drive Thru Park ini bisa dijadikan destinasi wisata juga loh.

Pengunjung tidak hanya bisa beristirahat saja, melainkan juga bisa berinteraksi dengan hewan – hewan lucu dan imut di Indoor Active Zoo, seperti aneka burung, kura-kura, elikan dll.

Terdapat juga taman bermain, amphitheater, area balapan ostrich, pertunjukan trail yang mendebarkan dan masih banyak lainnya. Berada rest area yang dipenuhi dengan aktivitas menghibur seperti ini, pasti tidak akan membuat pengunjung bosan.

Bagaimana Cara Berkeliling di Drive Thru Park?

Nah, setelah mengetahui apa itu Drive Thru Park dan destinasi apa saja yang ada di dalamnya, kami juga akan memberikan informasi mengenai bagaimana cara mengeksplore Drive Thru Park – Jatim Park.

Terdapat 2 cara yang bisa pengunjung gunakan, yaitu :

Pakai Mobil Pribadi

Pilihan pertama, pengunjung bisa membawa kendaraan atau mobil pribadi untuk berkeliling setiap area. Karena memang tempat ini memiliki tema drive thru yang membuat pengunjung bisa berkeliling menggunakan mobil.

Pakai Shuttle Yang Sudah Disediakan

Bagi pengunjung yang tidak membawa kendaraan pribadi, tidak perlu khawatir. Karena terdapat fasilitas E-Car atau shuttle yang telah disediakan pengelola wisata. Dengan shuttle car, pengunjung bisa naik bersama-sama dengan pengunjung lain untuk menikmati aneka destinasi.

Harga Tiket Masuk Drive Thru Park

KeteranganHarga
Usia 0 – 4thGRATIS
Bagi pengunjung Jatim Park 250rb / orang
(ketentuan penggunaan di hari yang sama & tiket gelang tidak rusak)
Only Driver Thru Park100rb (dewasa)
50rb (usia 5 – 10 tahun)
Naik E-Car (Shuttle)+ 10rb / orang

Lokasi & Jam Buka

Drive Thru Park ini berada di kawasan Jatim Park 2, di Jalan Raya Oro – Oro Ombo, Kel. Temas, Kota Batu. dan jam buka mulai pukul 10.00 – 17.00 WIB.

Oh ya, karena lokasinya di Jatim Park 2, pengunjung juga bisa sekalian mampir ke tempat wisata terdekat loh. Seperti Museum Satwa, Batu Secret Zoo, Eco Green Park, BNS, Jatim Park 1, hingga Predator Fun Park.

Rekomendasi Sewa Mobil Malang Untuk Liburan ke Jatim Park

Berwisata ke Kota Batu & Kota Malang akan terasa lebih praktis dan menyenangkan apabila anda menggunakan layanan Sewa Mobil Malang. Karena perjalanan bisa lebih bebas dalam mengeksplorasi setiap tempat wisata yang ada.

Apalagi jika berkunjung ke Drive Thru Park Batu ini, meskipun tersedia shuttle car untuk para pengunjung, namun anda bisa menyewa mobil dan membawanya kesini layaknya sedang membawa mobil pribadi.

Nah, jika membutuhkan layanan Rental mobil di Malang, anda bisa langsung menghubungi Erc Trans. Kami menyediakan beberapa layanan sewa mobil dengan pilihan :

Sewa Lepas Kunci

Sewa mobil lepas kunci Malang, sangat cocok untuk anda yang ingin mengunjungi banyak tempat wisata dengan berkendara sendiri.

Contohnya seperti di Drive Thru Park, anda bisa menyewa mobil lepas kunci untuk berwisata kesini. Pilihan sewa lepas kunci :

  • Matic : Toyota Agya, Honda Jazz, Honda Mobilio, Xpander
  • Manual : Toyota Avanza, Innova Grand, Innova Reborn

Sewa Paket Lengkap (Driver, BBM dll)

Selain sewa lepas kunci, kami juga menyediakan paket sewa mobil dengan beberapa pilihan :

  • Sewa mobil + supir (hanya mobil + supir saja)
  • Sewa mobil + supir + BBM (harga sewa sudah termasuk supir + BBM)
  • Sewa mobil All-in (sewa mobil dengan paket lengkap, mobil + supir + BBM + parkir + makan supir)

Drive-Thru Park di Jatim Park 2 menawarkan cara baru untuk mengeksplorasi keindahan wisata dan hiburan tanpa meninggalkan kenyamanan kendaraan.

Konsep inovatif ini memberikan kesempatan bagi pengunjung untuk merasakan petualangan yang unik dan mendapatkan pengalaman yang berkesan.

Sebuah perpaduan yang harmonis antara hiburan dan kemudahan, Drive-Thru Park Batu menjadi destinasi menarik bagi mereka yang mencari pengalaman wisata yang tak terlupakan.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

img-12
Anda terhubung dengan Admin kami