Pingin Traveling Saat Puasa? Biar Mudah, Simak 6 Tips Ini!

Pingin Traveling Saat Puasa? Tenang saja! Anda tetap bisa traveling meski sedang menjalankan ibadah puasa . Tapi, ada beberapa hal yang perlu anda perhatikan agar kegiatan traveling bisa berjalan lancar tanpa khawatir menghambat ibadah puasa yang dijalani.

traveling bulan ramadhan

Nah, kenapa sih anda perlu mempertimbangkan beberapa hal saat ingin traveling di bulan puasa? Jawabnnya tentu saja untuk mempermudah kegiatan dengan menyesuaikan kondisi tubuh saat berpuasa.

Seperti yang diketahui, kegiatan traveling akan menghabiskan banyak tenaga. Apalagi jika anda melakukannya saat siang hari, dengan mengunjungi banyak tempat serta kebanyakan berada di ruang terbuka.

Untuk itu, di hari pertama Bulan Puasa Ramadhan ini, kami ingin memberikan tips Traveling Saat Puasa Ramadhan!

Jangan Lupa Sahur

Hal pertama yang tidak boleh anda lewatkan jika ingin traveling di bulan puasa adalah melaksanakan Sahur. Sahur adalah waktu dimana anda bisa mengkonsumsi makanan dan minuman, waktunya ialah dini hari sebelum subuh.

Jika anda memiliki rencana untuk pergi traveling / jalan – jalan, maka pastikan untuk sahur terlebih dahulu. Meski dengan porsi sedikit (minimal minum dan makan buah), anda telah memiliki energi untuk bisa berkegiatan di siang hari.

Pertimbangkan Waktu & Cuaca

Langkah kedua ialah perhatikan waktu dan cuaca! Kenapa harus memperhatikan waktu dan cuaca? Karena hal ini akan mempengaruhi kondisi tubuh, terlebih jika cuaca siang hari sedang terik – teriknya.

Apabila cuaca sedang tidak bersahabat, mungkin anda bisa mempertimbangkan merubah hari untuk traveling. Atau pergi jalan – jalan di pagi hari, istirahat saat siang hari, lalu lanjut jalan – jalan ngabuburit di sore hari.

Anda bisa memilih jenis wisata indoor untuk dikunjungi saat siang hari. Dan jika ingin seru – seruan di tempat wisata outdoor, anda bisa memilih waktu di sore hari.

Apabila bisa menyesuaikan waktu yang tepat, pasti tidak akan menghambat anda untuk tetap berpuasa sekaligus traveling.

Memilih Destinasi Yang Tepat

Tips selanjutnya ialah pilih destinasi atau tempat wisata yang tepat. Contohnya bagaimana? Contohnya ialah hindari berkegiatan di tempat outdoor apabila cuaca sedang terik.

Lalu, jika anda merasa bahwa bersenang – senang di tempat wisata tersebut akan menghabiskan banyak tenaga, maka anda bisa mengunjunginya saat sore hari. Selain cuacanya sudah lebih bersahabat, anda juga tidak perlu menunggu waktu lama untuk berbuka.

Pertimbangkan Transportasi Yang Digunakan

Selanjutnya ialah pertimbangkan transportasi yang digunakan untuk traveling saat puasa. Kenapa harus memikirkan sarana transportasi juga? Karena dengan memilih transportasi yang tepat, itu juga akan mempermudah kegiatan anda selama traveling di bulan puasa.

Jika anda ingin berkeliling banyak tempat, maka lebih baik anda menggunakan mobil (karena anda akan terhindar dari teriknya matahari serta tetap nyaman seharian).

Atau jika ingin menggunakan sepeda motor, maka jangan lupa untuk memperhatikan cuaca (apakah cuaca sedang panas atau ada tanda – tanda akan turun hujan).

Apabila anda menggunakan sarana transportasi umum, maka pastikan semua sudah anda rencanakan dengan baik. Mulai dari jenis transportasi umum yang akan digunakan, jangan lupa juga untuk cek apakah ada transportasi umum yang memiliki rute / trayek menuju tempat wisata yang akan anda kunjungi.

Bawa Makanan Ringan & Minuman Untuk Jaga Jaga Waktu Berbuka

Untuk berjaga – jaga, bawalah sedikit bekal (bisa minuman & cemilan atau makanan ringan). Bekal tersebut bisa anda konsumsi jika seandainya sudah tiba waktu berbuka meski anda masih di perjalanan.

Bawa Perlengkapan Ibadah

Langkah terakhir yang harus anda persiapkan adalah membawa perlengkapan ibadah. Terutama jika anda akan menempuh jarak yang cukup jauh dan menghabiskan waktu seharian.

Agar lebih praktis, anda bisa membawa perlengkapan ibadah khusus traveler, karena saat ini sudah ada banyak sekali perlengkapan ibadah dengan ukuran compact dan mudah dibawa. Seperti sarung & sajadah trave size.

Rekomendasi Tempat Wisata di Malang Untuk Ngabuburit

Nah, setelah mengetahui apa saja tips Traveling saat puasa, kami juga ingin memberikan rekomendasi tempat wisata di bulan puasa. Khususnya untuk anda yang sedang berada di Malang.

Karena ada banyak sekali wisata Malang Batu yang bisa anda kunjungi di bulan ramadhan. Ini dia daftarnya :

1. Museum Angkut

Museum Angkut bisa menjadi pilihan untuk wisata di bulan ramadhan, karena museum ini tergolong wisata indoor dan buka mulai siang hari sampai malam hari. Anda bisa mengeksplore setiap zona wisata di Museum Angkut.

Lalu jika anda sudah mendengar suara adzan berkumandang, anda bisa geser ke Pasar Apung yang merupakan spot kuliner di area Museum Angkut.

2. Alun Alun Batu

Destinasi wisata ramadhan berikutnya ialah Alun Alun Batu, waktu terbaik ialah saat sore hari mulai pukul 3 sore. Anda bisa berjalan – jalan mengelilingi taman lalu jika sudah tiba waktu berbuka, anda bisa menuju ke Pasar Laron yang merupakan kawasan penjual makanan lezat nan murah meriah.

Di Alun Alun ini juga terdapat Masjid Agung An Nur yang terletak persis di seberang alun alun.

3. Jatim Park 2

Jika anda berwisata bersama keluarga, cobalah berkunjung ke Jatim Park 2. Disini terdapat destinasi wisata Museum Satwa & Batu Secret Zoo, seperti namanya tempat wisata keluarga di Malang ini bertemakan hewan.

Museum Satwa adalah wisata indoor yang menampilkan koleksi hewan hewan dari berbagai zaman dan dari segala penjuru dunia.

Sementara Batu Secret Zoo adalah kebun binatang modern yang memiliki berbagai jenis hewan dari berbagai benua. Oh ya, jangan takut lelah berkeliling kebun binatang, karena tersedia fasilitas kereta wisata dan
e-bike yang bisa digunakan pengunjung untuk berkeliling.

Jika sudah tiba waktu maghrib, anda bisa berbuka di Jungle Resto yang juga berada di area Jatim Park 2. Jungle resto ini adalah restoran bertemakan hutan yang terhubung dengan kandang harimau (dipisahkan oleh dinding kaca, sehingga pengunjung bisa bersantap sambil melihat harimau).

4. BNS & Malang Night Paradise

Destinasi wisata ramadhan di Malang selanjutnya sangat cocok dikunjungi selepas berbuka. Yakni Batu Night Spectacular dan Malang Night Paradise (2 wisata malam Malang yang seru dan hits dengan banyak wahana permainan).

Rekomendasi Sewa Mobil di Malang Saat Ramadhan

Setelah informasi terkait tips traveling saat puasa dan pilihan destinasi wisata ramadhan di Malang. Kami juga akan memberikan rekomendasi transportasi Sewa Mobil Malang.

Mungkin apabila anda berkunjung ke Malang di bulan ramadhan dan membutuhkan layanan transportasi yang ideal, kami siap melayani dan menyediakan berbagai pilihan sewa mobil terbaik.

Mulai dari Sewa Mobil Lepas Kunci Malang, dengan pilihan :

Armada matic : Ayla, Agya, Honda Jazz, Honda Mobilio, Xpander
Armada manual : Toyota Avanza, Innova Grand & Innova Reborn

Kami juga menyediakan sewa mobil dengan supir yang pastinya akan mempermudah perjalanan wisata di Malang.

Bagaimana? Tertarik traveling saat puasa di Malang? Anda bisa memilih berbagai destinasi wisata, serta jangan lupa menggunakan jasa Erctrans untuk layanan rental mobil di Malang. Semoga Ibadah Puasa hari pertama berjalan lancar sampai hari terakhir.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

img-8